Ticker

6/recent/ticker-posts

Kantor BCA FINANCE Palangka Raya Disegel warga dan Ormas Fordayak Kalteng


NETIZENID77 - PALANGKA RAYA, Kantor Cabang BCA FINANCE Palangka Raya Jl RTA Milono Kelurahan Langkai Kecamatan Pahandut disegel dan ditutup oleh Warga dan Ormas Fordayak Kalteng pada hari Senin (7/11/22) Siang.

Aksi penyegelan tersebut diduga buntut akibat Penarikan Mobil salah satu Nasabah Bank BCA FINANCE atas nama Alm Waryo yang dinilai oleh sejumlah Ormas termasuk Ormas Fordayak Kalteng tidak manusiawi dan seolah memaksa.

Ketua Fordayak Kalteng Bambang Irawan mengatakan Aksi mereka ini adalah bentuk kepedulian nya terhadap Hak hak yang ada Pada Nasabah tersebut.

“Kami lakukan ini sebagai gerakan dari hati nurani kami, bahwa terketuk dari mana si nasabah ini telah meninggal dunia, yang seharusnya nasabah ini dilindungi oleh asuransi, tapi haknya malam tidak diberikan, ini yang tidak kita temukan dalam kasus ini, dimana ada hak nasabah disitu yang harus diperjuangkan, oleh pembiayaan ini,”ucapnya dilansir dari Lintas Kalimantan.

Bambang juga berpesan kepada Pembiayan-pembiayan yang ada di Palangka Raya agar memenuhi Hak-hak para Nasabah nya.

Ia juga memberi waktu kepada BCA FINANCE dalam kurun satu Minggu untuk menyelesaikan Masalah terkait.

“Ini juga menjadi perhatian, bagi pembiayaan yang lain, untuk bersifat manusiawi terhadap nasabahnya, jangan sampai nasabah-nasabah di saat mereka dituntut ditekan kewajiban, tapi apabila ada hak nya yang bisa di perjuangkan agar bisa diperjuangkan. Dengan adanya hal ini juga kami akan tunggu dalam kurun satu minggu, untuk pihak BCA Finance untuk menyelesaikan masalah ini, terkait penutupan ini akan dikasih jangka waktu yang tidak bisa ditentukan,”tambahnya.

Saat dikonfirmasi Pihak Karyawan BCA FINANCE Yang ada pada lokasi penyegelan menyebutkan bahwa mereka akan menunggu keputusan dari pihak pusat.

Sumber lintas Kalimantan 

Posting Komentar

0 Komentar